Putri Parijotho Sleman |
Senin, 31 Mei 2016 saya menghadiri acara Grand Launching Sleman Trade Center di Auditorium Parkson Hartono Mall Sleman. Sleman Trade Center ini merupakan sebuah wadah bagi UKM di Sleman yang dikelola oleh Disperindakop Kabupaten Sleman. Dalam Event Grand Launching ini juga diadakan aneka lomba untuk memeriahkan dengan aneka lomba yaitu lomba fotografi, lomba mewarnai kelompok bermain dan TK, lomba foto selfie dengan background Budaya Kabupaten Sleman, lomba fashion show dan penampilan kreasi komunitas.
Sleman Trade Center dibawah Disperindagkop mewadahi kurang lebih 25 UKM di Sleman. Sebagai bentuk apresiasi kepada UKM di Sleman, Parkson menyediakan tempat untuk UKM ikut memasarkan produknya di Parkson. Parkson merupakan salah satu tempat belanja mewah di Hartono Mall yang memiliki pasar menengah keatas, sehingga sangat membanggakan bagi peserta UKM produknya bisa dipasarkan disini. Selain itu penjualan dan marketingnya sudah dikelola secara cantik oleh managemen Parkson, pemilik UKM tidak perlu repot karena akan dikelola langsung oleh Parkson.
Pemotongan Pita oleh Wakil Bupati Sleman |
Acara grand launching dimulai dengan sambutan dari ketua Sleman Trade Centre, Bpk Budi Utomo. Pak Budi menyampaikan rasa terimakasih kepada teman-teman UKM dan Parkson yang saling mendukung sehingga tercipta Sleman Trade Center. Public Relation Parkson Dept. Store Ibu Erma Lestari, mengampaikan rasa bangganya bisa ikut mempromosikan produk lokal agar semakin diminati oleh konsumen. Selain itu sambutan Bupati Sleman yang diwakili Ibu Sudarningsih, menyampaikan harapan Pemerintah dapat bersinergi menghadapi MEA agar perekonomian Sleman terutama semakin baik.
Selanjutnya ada Fashins show dari designer asal Sleman. Kali ini tema yang dibawa berbeda-beda yaitu Warna Warni Merapi, Glamour of Parijoto dan Wedus Abang. Semua kreasi dan padu padan yang pas karya anak negri ini menjadi daya tarik tersendiri supaya semakin mengangkat potensi masyarakat lebih baik.
Lokasi Auditorium Parkson ini hanya akan berlansung 1 minggu saja. Tapi jangan khawatir barang-barang UKM akan tetap dipajang terus di Lantai 1 Parkson dekat Informasi. Di sana terdapat banyak aneka kerajinan dari UKM Sleman. Kerajinan antara lain : Sepeda perak, kain batik, kalung, gelang, tas, dll. Harapan peserta UKM ketika barang mereka dipajang di Parkson, memiliki daya tarik lebih tingggi. Setiap orang tidak perlu repot mendatangi satu per satu gerai untuk melihat karya UKM Sleman, cukup ke Parkson semua ada disana. Cintai Indonesia mulai dari karya anak bangsa.
Aksesori UKM Sleman |
Aksesori UKM Sleman |
0 Response to "Sleman Trade Center Pusat UMKM Sleman"
Posting Komentar